Pedro dan Moses Absen Lawan Burnley, Ini Penyebabnya

Pedro dan Moses Absen Lawan Burnley, Ini Penyebabnya
Pedro Rodriguez (c) AFP

Bola.net - - Chelsea dipastikan tidak akan diperkuat oleh dua pemain pilarnya pada laga perdana Premier League melawan , Sabtu (12/8). Dua pemain tersebut yakni dan Victor Moses.

Dikonfirmasi oleh pelatih Chelsea, Antinio Conte, kedua pemain memang akan absen. Conte menyebut bahwa saat ini Pedro masih belum sembuh dari cedera engkle yang ia alami pada laga melawan Arsenal.

"Pedro tidak akan bermain karena dia masih mengalami cedera yang ia dapatkan saat berjumpa Arsenal," ucap Conte dalam sesi jumpa media, Jum'at (11/8), seperti dikutip dari FourFourTwo.

"Tidak masih belum pulih dari cedera yang dialami. Ada sebuah benturan di bagian engkelnya," sambung pelatih asal Italia ini.

Selain Pedro, pada laga di Stamford Brigde ini Conte juga tidak bisa menurunkan Victor Moses. Pemain asal Nigeria ini absen karena mengalami sanksi akumulasi kartu. Meski begitu, Conte tidak terlalu risau.

Ia akan menutup absennya Moses ini dengan memasang Antonio Rudiger sebagai gantinya.

"Mungkin akan ada kesempatan untuk Rudiger bermain sejak menit pertama karena Moses akan absen satu pertandingan. Saya senang karena dia pemain yang bagus. Dia kuat secara fisik, kepribadian bagus dan tekniknya juga bagus," beber Conte.