Pedro Bahagia Bermain di Chelsea

Pedro Bahagia Bermain di Chelsea
Pedro Rodriguez (c) AFP
- Pedro Rodriguez mengaku sangat bahagia bermain di Chelsea meski menjalani musim yang kurang menyenangkan.


Pedro bergabung dengan The Blues pada musim panas kemarin dari Barcelona. Namun, performa Chelsea musim ini justru berjalan tidak sesuai yang diharapkan.


Meskipun begitu, permainan Chelsea akhirnya bisa konsisten setelah memecat Jose Mourinho dan menggantinya dengan Guus Hiddink. Kini Pedro mempunyai tekad yang kuat untuk membantu Chelsea finis setinggi mungkin di akhir musim.


"Saya benar-benar senang berada di sini dan saya menikmatinya," kata Pedro di situs resmi Chelsea.


"Sayangnya, bagi kami musim ini belum sebagus yang kami inginkan, tapi kami berkonsentrasi untuk menyelesaikan musim setinggi mungkin dan mempersiapkan diri untuk musim depan."[initial]


 (cfc/ada)