
Bola.net - Sebuah pujian diberikan Frank Lampard terhadap Callum Hudson-Odoi. Ia merasa lega melihat winger mudanya itu akhirnya mencetak gol pertamanya di ajang Premier League.
Hudson-Odoi merupakan salah satu jebolan akademi Chelsea. Ia mulai terlibat di skuat The Blues setelah diorbitkan Maurizio Sarri di musim 2018/2019 kemarin.
Meski sudah dua musim bermain di tim utama Chelsea, Hudson-Odoi belum kunjung mencetak gol di ajang EPL. Namun ia akhirnya sukses pecah telor dini hari tadi saat ia membobol gawang Burnley.
Advertisement
Lampard gembira melihat winger mudanya itu mencetak gol kali ini. "Saya pribadi lebih senang melihatnya mencetak gol dari jarak dekat daripada membuat gol fantastis dari jarak jauh," beber Lampard kepada Football London.
Baca komentar lengkap sang pelatih di bawah ini.
Tidak Pernah Ragukan
Lampard sendiri mengakui bahwa ia tidak pernah sedetik-pun meragukan kemampuan Hudson-Odoi.
Ia mengetahui bahwa hanya masalah waktu sebelum winger mudanya itu mulai mencetak gol di ajang EPL.
"Apa yang kita lihat hari ini adalah Hudson-Odoi yang sesungguhnya. Gol itu benar-benar brillian untuknya dan kami tahu betul sebagus apa ia di masa depan."
Puji Reece James
Tidak hanya memuji Hudson-Odoi, Lampard juga memberikan pujiannya terhadap bek mudanya, Reece James.
Ia menilai sang bek mulai berkontribusi besar untuk timnya, terutama dengan umpan-umpan silangnya yang akurat.
"Dia [James] adalah senjata rahasia di taktik yang ingin saya terapkan di tim ini. Ia memiliki sentuhan yang bagus dalam umpan-umpan silangnya." tandas sang pelatih.
Laga Berikutnya
Chelsea akan kembali beraksi di ajang Premier League di pekan depan.
Mereka dijadwalkan akan bertamu ke St James Park untuk menantang sang tuan rumah, Newcastle.
(Football London)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 11 Januari 2020 23:59
-
Liga Inggris 11 Januari 2020 20:00
-
Liga Inggris 11 Januari 2020 12:00
Milan Gigit Jari, Andreas Christensen Tak Akan Dilepas Chelsea Januari Ini
-
Liga Inggris 11 Januari 2020 11:00
Harry Kane Cedera, Timnas Inggris Bisa Mengandalkan Tammy Abraham
-
Liga Inggris 11 Januari 2020 10:00
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 20:28
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 20:18
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 20:06
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 19:57
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 18:31
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 18:29
MOST VIEWED
- Kisah Sedih Phil Jones: Pesan Perpisahan di Grup WhatsApp MU Dicuekin
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Sudah Saatnya! Bruno Fernandes Diminta Tinggalkan MU di Musim Panas
- Martin Odegaard Ingin Arsenal Rekrut Mantan Rekannya di Real Madrid, Siapa?
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...