Paul Scholes Sedih Danny Welbeck Pergi

Paul Scholes Sedih Danny Welbeck Pergi
Danny Welbeck (c) arsenal
Bola.net - Mantan pemain Manchester United, Paul Scholes mengungkapkan bahwa dirinya merasa sedih melihat Danny Welbeck hengkang ke Arsenal.

Seperti diketahui, Welbeck resmi bergabung dengan Arsenal dari United dengan biaya 16 juta poundsterling. Di Emirates Stadium, Welbeck mendapatkan kontrak empat musim dan gaji 120ribu pounds per pekan.

Diungkapkan oleh Scholes, sejatinya dirinya berharap Welbeck akan bertahan di Old Trafford dan menjadi bagian penting bagi Setan Merah di masa mendatang.

"Tentu saya sedih sebagai penggemar United untuk melihat Welbeck hengkang," ujarnya.

"Perasaan saya adalah bahwa dia bisa melewatkan bursa transfer dan bertahan di klub kemudian menjadi bagian dari masa depan United untuk beberapa tahun ke depan," tandasnya. (tsr/dzi)