
Bola.net - Sebuah pujian dilayangkan Paul Pogba kepada Marcus Rashford dan Kylian Mbappe. Ia percaya dua penyerang muda ini bakal menjadi dua pemain terbaik dunia di masa depan.
Baik Rashford dan Mbappe berhasil menembus sepakbola profesional di usia yang sangat muda. Rashford debut di tim utama MU pada usia 18 tahun sementara Mbappe debut di tim utama AS Monaco di usia 17 tahun.
Saat ini kedua pemain ini menjelma menjadi mesin gol yang mematikan di klub masing-masing. Mereka juga produktif mencetak gol di level Timnas.
Advertisement
Pogba mengaku sangat terkesan dengan performa kedua pemain ini. "Mereka berdua [Rashford dan Mbappe] adalah dua talenta yang sangat besar," ujar Pogba kepada laman resmi MU.
Baca komentar lengkap sang gelandang di bawah ini.
Talenta Istimewa
Sebagai rekan setim kedua pemain ini, Pogba mengakui bahwa Rashford dan Mbappe memiliki talenta yang istimewa.
Ia yakin kedua pemain ini bakal bersinar lebih terang di masa depan.
"Saya rasa mereka pemain yang sangat bertalenta meski mereka sangat muda. Mereka sudah mencapai banyak hal di usia yang masih sangat belia,"
Pemain Terbaik
Pogba meyakini bahwa kedua pemain ini bakal menjadi bintang masa depan.
Ia percaya baik Rashford maupun Mbappe berpotensi menjadi pemain terbaik dunia.
"Saya rasa mereka telah menjadi wajah sepakbola untuk saat ini dan juga di masa depan," ujarnya.
Menuju Final
Baik Rashford dan Mbappe punya misi krusial di kompetisi Eropa.
Rashford ingin membawa MU lolos ke Final Liga Europa, sementara Mbappe ingin membawa PSG lolos ke final Liga Champions musim ini.
(MUFC)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 3 Mei 2021 20:20
Bek Timnas Argentina ini Masih Masuk Radar Manchester United
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:40
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:38
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:35
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 07:32
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:27
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:18
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...