Pasti Tinggalkan Chelsea, Costa Segera Ajukan Transfer Request

Pasti Tinggalkan Chelsea, Costa Segera Ajukan Transfer Request
Diego Costa (c) CFC

Bola.net - - Bonber haus gol Diego Costa dipastikan akan segera mengajukan permintaan kepada klubnya, Chelsea untuk dijual ke klub lain di bursa transfer musim panas ini.

Costa menjadi salah satu kunci sukses Chelsea meraih gelar juara Premier League musim lalu. Namun hubungannya dengan manajer Antonio Conte retak dan memaksanya untuk hengkang dari Stamford Bridge.

Setelah menunggu cukup hingga lebih dari sebulan, pengacara Costa, Ricardo Cardoso menegaskan bahwa kliennya akan secara resmi meminta untuk dijual.

"Kami akan mengaktifkan semua mekanisme legal (untuk membuat Costa hengkang) dan secara resmi mengajukan transfer request," ujar Cardoso kepada kantor berita Spanyol, EFE.

"Dalam tiga musim di Chelsea ia memenangi dua gelar liga, dan menjadi pemain penting dalam kesuksesan tersebut," lanjutnya.

Costa sendiri sudah tak mengikuti persiapan pramusim Chelsea dan lebih memilih berlibur di kampung halamannya di Lagarto, Brasil.