Parlour Terkesan Dengan Performa Ospina

Parlour Terkesan Dengan Performa Ospina
David Ospina. (c) afc
Bola.net - Ray Parlour mengatakan dirinya cukup terkesan dengan performa yang sejauh ini ditampilkan oleh David Ospina.

Kiper asal Kolombia tersebut didatangkan Arsenal pada musim panas ini. Ia dibeli dari Nice dengan bandrol sekitar 3 juta Pounds. Namun sejauh ini ia baru tampil sebanyak lima kali saja.

Parlour menilai Ospina sudah tampil cukup lumayan. Namun, performa pemain 26 tahun itu juga disebutnya terbantu dengan apiknya permainan para defender The Gunners.

"Saya menyaksikan laga pertamanya kontra Hull City dan ia tak mendapatkan banyak ancaman. Walau demikian, saya cukup terkesan dengan performanya. Saya juga harus memberikan pujian pada barisan defender," tulisnya di Sportlobster.

"Entah apakah nantinya ia akan mendapat kesempatan bermain lebih banyak lagi atau tidak, menarik untuk ditunggu. Ia mungkin akan mendapat sokongan moral dari para suporter yang meneriakkan namanya. Saya penasaran apakah para suporter itu akan tetap meneriakkan namanya apabila ia membuat kesalahan," pungkasnya. [initial]

 (sl/dim)