Parlour Sebut Kans Juara Arsenal Ditentukan Dua Laga Ini

Parlour Sebut Kans Juara Arsenal Ditentukan Dua Laga Ini
Arsenal. (c) Arsenal FC
- Ray Parlour percaya dua pertandingan berikutnya akan membuktikan apakah mereka memang layak menjadi juara Premier League.


The Gunners sempat punya kans unggul lima angka dari Manchester City, namun mereka akhirnya hanya bermain imbang 3-3 melawan .


Arsenal kini masih duduk di puncak klasemen, meski hanya unggul selisih gol dengan Leicester City, menjelang laga away melawan Stoke City dan pertandingan panas melawan Chelsea.


Parlour mengatakan pada Sky Sports: "Mereka punya kesempatan yang luar biasa di Premier League. Saya tidak ingin mencoret Leicester, karena mereka amat bagus saat ini, namun City dan Arsenal punya skuat yang lebih besar dan ketika tinggal ada 10 atau delapan laga, Anda butuh pemain berpengalaman.


"Sudah lama sejak Arsenal menjadi juara, jadi mereka harus terus konsisten dan mereka akan dinanti pertandingan sulit - tandang di Stoke dan Chelsea di rumah sendiri.


"Usai dua laga tersebut, Anda akan tahu apakah mereka adalah calon juara dan mungkin favorit untuk menang." [initial]


 (sky/rer)