Parlour: Ozil Rindukan Santi Cazorla

Parlour: Ozil Rindukan Santi Cazorla
Santi Cazorla (c) Arsenal

Bola.net - - Mesut Ozil menunjukkan performa di bawah ekspektasi di pertandingan besar belakangan ini, karena sang pemain membutuhkan kehadiran Santi Cazorla.

Hal tersebut merupakan pendapat dari mantan bintang , Ray Parlour. The Gunners menelan dua kekalahan dalam satu pekan, ketika mereka kalah 1-2 dari Manchester City di Etihad.

Ozil tidak memberikan kontribusi signifikan di pertandingan tersebut, di mana City bangkit dari posisi tertinggal untuk memastikan raihan tiga angka.

"Kadang ketika Arsenal sedang tidak bermain bagus, mereka tidak mendapatkan penguasaan bola sebanyak yang mereka inginkan. Dia akan bermain bagus dengan penguasaan bola dan juga frekuensi tinggi dalam mengumpan," tutur Parlour di Ladbrokes.

"Ketika dia seperti menghilang di babak kedua, City lebih banyak menguasai bola dan mendikte permainan. Ozil bukan pemain yang akan berlari ke belakang dan membuat tekel untuk merebut bola."

"Dia bergantung pada pemain yang mengontrol lini tengah - Cazorla amat bagus - dia mampu mendikte penguasaan bola dan dia bisa bekerja sama dengan baik bersama Ozil."