Parlour: Arsenal Akan Kalahkan Spurs

Parlour: Arsenal Akan Kalahkan Spurs
Ray Parlour. (c) pl
Bola.net - Ray Parlour memprediksi bahwa Arsenal bakal keluar sebagai pemenang saat berlaga kontra Tottenham Hotspur dalam Derby London di White Hart Lane, Sabtu (07/01) besok.

Kedua tim ini bakal saling bentrok dengan bekal positif. Arsenal bahkan menang dalam lima laga berturut-turut. Sementara itu, Spurs sendiri tak terkalahkan dalam enam laga kandang terakhirnya. Skuat asuhan Mauricio Pochettino itu pun semakin solid berkat moncernya performa Harry Kane dan Christian Eriksen.

Di pertemuan terakhirnya, kedua tim itu bermain sama kuat 1-1. Namun, di pertemuan berikutnya ini, Parlour yakin Arsenal yang bakal tampil sebagai pemenang.

"Permainan Tottenham tengah bagus-bagusnya dan Eriksen dan Kane juga sedang berada dalam performa terbaiknya. Arsenal juga bermain sangat apik," tulisnya dalam Sportslobster.

"Jujur, saya sendiri meyakini bahwa laga itu akan berlangsung alot. Namun, Arsenal yang akan memenangkan laga tersebut. Kami memiliki rekor tandang yang cukup bagus di White Hart Lane," sambungnya. [initial]

 (sl/dim)