
Bola.net - - Pelatih Chelsea, Antonio Conte memberikan penjelasan mengapa timnya bermain defensif saat menghadapi Manchester United.
Chelsea sendiri berhasil mengakhiri musim ini dengan sebuah trofi. Mereka berhasil memenangkan trofi FA Cup musim ini dengan mengalahkan Manchester United di Wembley pada akhir pekan lalu.
Namun kemenangan Chelsea atas setan merah ini mendapatkan banyak kritikan dari berbagai pihak. Pasalnya The Blues bermain bertahan pada pertandingan ini, terutama setelah mereka mencetak gol melalui penalti Eden Hazard.
Conte sendiri mengakui bahwa ia memang terpaksa untuk melakukan hal tersebut. "Itu [bermain bertahan] adalah satu-satunya cara bagi kami untuk memenangkan trofi itu," ujar Conte kepada Daily Star.
"Saya tidak bisa mengubah karakter saya. Saya tidak bisa mengubah ide sepakbola saya dan saya bisa mencari cara yang tepat untuk memenangkan trofi ini."
"Jika anda bertanya kepada saya apakah kami bisa bermain lebih baik maka saya menjawab Ya! kami bisa bermain lebih baik. Namun situasinya saat ini adalah kami harus bermain bertahan sekuat mungkin jika kami ingin memenangkan trofi atau mendapatkan tempat di Liga Champions."
"Musim ini kami kehilangan tempat di Liga Champions karena kami bermain terlalu terbuka dan saat ini semua itu terasa salah ketika kami kebobolan 3 gol di tujuh pertandingan yang mana itu berarti kami tidak memiliki kestabilan. Tim hebat tidak akan kebobolan tiga atau empat gol melawan Watford." tandasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 20 Mei 2018 22:35
-
Liga Inggris 20 Mei 2018 22:02
-
Liga Inggris 20 Mei 2018 19:07
-
Liga Inggris 20 Mei 2018 16:16
-
Open Play 20 Mei 2018 09:33
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 22 Maret 2025 03:30
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...