Para Raksasa Eropa Tak Tergerak Gaet Rooney?

Para Raksasa Eropa Tak Tergerak Gaet Rooney?
Wayne Rooney tak lagi diminati raksasa Eropa? (c) AFP
Bola.net - Masa depan Wayne Rooney di Manchester United tengah dihantam spekulasi, namun klub-klub raksasa di benua Eropa dikabarkan tak tergerak untuk meminangnya.

Perwakilan Rooney yakin kliennya tak akan sepi peminat jika memang akhirnya dilepas United musim panas nanti, diyakini dengan nilai sekitar 20 juta poundsterling.

Namun sejumlah klub yang pernah dikaitkan dengan penyerang timnas Inggris itu mulai menjauhkan diri. The Daily Mail mengklaim Manchester City - klub yang disebut nyaris membajaknya tahun 2010 lalu, tak lagi tertarik pada Rooney dan lebih fokus memburu Edinson Cavani atau Radamel Falcao.

Sementara Real Madrid dan Barcelona - klub yang jadi preferensi Rooney, dikabarkan cemas pada laporan soal kondisi kebugarannya. Laporan di Spanyol menyebut jika membeli Rooney yang akan berusia 28 tahun November nanti, dengan bayaran 200.000 poundsterling per pekan adalah sebuah perjudian besar. (tri/row)