Pamer Kekuatan Finansial? Van Dijk Tuntas, Liverpool Bidik Goretzka

Pamer Kekuatan Finansial? Van Dijk Tuntas, Liverpool Bidik Goretzka
Leon Goretzka (c) AFP

Bola.net - - tampaknya bakal siap menunjukkan kekuatan finansial mereka, meski baru saja membeli bek , Virgil van Dijk.

Setelah menjadikan pemain Belanda sebagai bek termahal dunia dengan membelinya 75 juta pounds, Liverpool kini mengarahkan radar mereka pada Leon Goretzka.

Bild mengatakan Liverpool ingin mengamankan perjanjian pra-kontrak dengan sang gelandang bulan depan, mengingat pemain Jerman itu kontraknya di Veltins Arena bakal habis di Juni mendatang.

Schalke menawarkan Goretzka kontrak bernilai 12 juta euro per tahun, namun penawaran Liverpool bakal lebih tinggi dari itu.

Leon GoretzkaLeon Goretzka

Selain itu, The Reds juga bakal lebih memikat di mata Goretzka, mengingat klub memiliki manajer Jurgen Klopp dan mantan rekannya di The Royal Blues, Joel Matip.

Bayern Munchen, Barcelona, Manchester United, dan Juventus, dikabarkan juga sudah menghubungi pihak Goretzka.

Namun untuk saat ini, Liverpool dinilai ada di barisan terdepan untuk merekrut sang striker.