Pallister Tuntut Mourinho Temukan Duet Paten di Lini Belakang

Pallister Tuntut Mourinho Temukan Duet Paten di Lini Belakang
Jose Mourinho (c) PL
- Legenda Manchester United, Gary Pallister, meminta Jose Mourinho untuk memutuskan duet bek utama di lini belakang, menjelang pertandingan melawan .


Musim lalu, Louis van Gaal mengandalkan duo Daley Blind dan Chris Smalling di jantung pertahanan dan mereka hanya kemasukan 35 gol atau paling sedikit di Premier League.


Dan begitu menangani tim di musim panas, Mourinho menurunkan Eric Bailly dan memasangkannya dengan Blind di lini belakang. Namun dalam beberapa laga terakhir, sang manajer memutuskan untuk menggeser Blind dan memasangkan pemain Pantai Gading dengan Chris Smalling.


Terkait perubahan posisi itu, Pallister mengatakan pada ESPN: "Saya mengerti bahwa ini semua tentang skuat, ketika saya bermain dan pasti akan ada perubahan."


"Namun anda harus tahu siapa duet bek tengah terbaik anda dan di laga besar mereka yang harus bermain. Anda tidak ingin kemasukan gol. Jadi untuk pertandingan besar di Eropa atau Premier League, melawan tim seperti Chelsea, Liverpool, dan Manchester City, anda ingin pasangan terkuat di sana."


United akan menghadapi Liverpool di Anfield pada 17 Oktober. [initial]


 (espn/rer)