Paket Mencurigakan di Old Trafford Berisi Ponsel dan Pipa

Paket Mencurigakan di Old Trafford Berisi Ponsel dan Pipa
Pemain MU tinggalkan lapangan jelang duel lawan Bournemouth. (c) MUFC
- Menurut Stan Collymore, paket mencurigakan yang ada di Old Trafford berisi sebuah telepon seluler yang disambungkan ke sebuah pipa dengan menggunakan kabel.


Seperti yang diberitakan sebelumnya, telah ditemukan sebuah paket mencurigakan di Old Trafford. Akibatnya, pihak kepolisian terpaksa meminta pertandingan antara Manchester United versus di hari Minggu (15/05) ini terpaksa diundur. Mereka juga meminta semua fans yang ada di dalam stadion untuk keluar dari tempat tersebut. Namun kemudian diputuskan bahwa pertandingan itu dibatalkan demi keselamatan semua pihak.


Belum ada keterangan apapun terkait paket mencurigakan tersebut dari pihak aparat kepolisian. Namun Collymore memberikan bocoran terkait paket tersebut.


Melalui akun Twitter-nya, ia mengungkapkan bahwa paket itu berisi ponsel yang terhubung ke sebuah pipa dengan menggunakan kabel. Paket itu ditemukan oleh seorang pengunjung di dalam salah satu toilet. Keterangan itu sendiri didapat mantan pemain Liverpool itu melalui pesang singkat dari pria yang menemukan paket tersebut.




"Pesan teks - Paketnya adalah sebuah telepon (seluler) yang dihubungkan ke sebuah pipa dengan kabel yang menjulur dari pipa tersebut. (Paket itu) ditemukan oleh pengunjung di toilet. Dari pria yang menemukan paket itu."


Sementara itu, belum ada keterangan lebih lanjut terkait kapan laga MU versus Bournemouth ini akan dilangsungkan. [initial]


  (twt/dim)