
Bola.net - - Gareth Bale akan bertahan di Real Madrid terlepas dari spekulasi yang mengaitkan pemain Wales dengan klub lain, menurut pakar sepakbola Spanyol, Guillem Balague.
Pemain Wales, yang cuma bermain delapan kali di La Liga musim ini karena berbagai masalah cedera, diyakini sudah menjadi surplus di Bernabeu.
Spekulasi soal masa depan eks Tottenham terus bergulir dan ia terus dikaitkan dengan Manchester United.
Namun demikian, Balague yakin bahwa Madrid dan Bale sejauh ini masih sama-sama puas dengan situasi yang ada.
"Gareth Bale adalah seseorang yang butuh jatah main reguler," tutur Balague di Sky Sports.
Gareth Bale
"Semoga dia tak kembali cedera, sebenarnya dia bisa terus mencetak gol dan membuat assist dan kehadirannya amat penting, terutama di Liga Champions. Saya kira dia takkan pergi ke manapun."
"Namun tentu saja, itu bukan jaminan selama kita tidak melihat Gareth Bale bermain seperti beberapa tahun sebelumnya - akan ada banyak rumor yang mengatakan Real Madrid ingin melepasnya atau dia ingin pergi."
"Apa yang saya ketahui dari sosok-sosok terdekatnya adalah bahwa tidak ada niat bagi Gareth Bale untuk meninggalkan Real. Sementara Real seolah bersikap: 'Mengapa kami harus melepasnya?'. Memang, dengan cedera situasinya bisa berubah, namun sejauh ini kedua pihak sepakat jika Gareth Bale harus bertahan."
Advertisement
Berita Terkait
-
Editorial 18 Januari 2018 15:38
-
Liga Spanyol 18 Januari 2018 15:20
Mantan Bos PSG yakin Zidane Sanggup Balikkan Peruntungan Madrid
-
Liga Spanyol 18 Januari 2018 15:10
-
Liga Inggris 18 Januari 2018 15:00
'Di Stefano Saja Bisa Hengkang dari Madrid, Apalagi Ronaldo'
-
Bola Indonesia 18 Januari 2018 14:39
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 07:15
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:43
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:40
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:27
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:57
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:50
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...