Pahlawan Arsenal Bicara Soal Penolakan Chelsea

Pahlawan Arsenal Bicara Soal Penolakan Chelsea
Eddie Nketiah (c) ARS

Bola.net - - Sensasi anyar , Eddie Nketiah, mengungkap bahwa ia amat kecewa ketika memutuskan melepasnya.

Pemain 18 tahun menjadi pahlawan kemenangan Arsenal di ajang Piala Liga melawan Norwich. Masuk sebagai pemain pengganti, ia mencetak gol penyama kedudukan dengan sentuhan pertamanya di menit ke-85.

Ia lantas memastikan kemenangan tuan rumah 2-1 lewat tandukan memanfaatkan umpan Mohamed Elneny di babak ekstra.

Nketiah sebelumnya merupakan bagian dari Chelsea, namun dilepas di 2015, usai The Blues kabarnya tak terlalu yakin dengan posturnya. Sang pemain lantas mengaku bahagia Arsenal telah menyelamatkan karirnya.

Eddy Nketiah.Eddy Nketiah.

"Hari di mana Arsenal menunjukkan ketertarikan merupakan salah satu hari paling membahagiakan yang bisa saya ingat," tuturnya di Metro.

"Bukan hanya karena saya lama menjadi penggemar Arsenal, namun dua hari sebelumnya saya mendapat kabar bahwa Chelsea memilih melepas saya dan saya takkan mendapatkan beasiswa tahun depan."

"Saya begitu kecewa, hingga Arsenal akhirnya menemukan bahwa saya tak lagi memiliki klub."