Paceklik Gol Tak Pernah Buat Rooney Khawatir

Paceklik Gol Tak Pernah Buat Rooney Khawatir
Wayne Rooney (c) AFP
Bola.net - Penyerang Manchester United, Wayne Rooney mengungkapkan bahwa dirinya tak pernah merasa khawatir dengan paceklik gol yang menimpanya di Premier League. Rooney akhirnya pecah telur saat melawan Sunderland.

Ya, sebelum mencetak gol melawan Sunderland, Rooney memang gagal mencetak gol dalam 12 laga Premier League sejak musim lalu. Banyak yang memberikan kritik terkait performanya itu.

Namun ditegaskan Rooney, dirinya sama sekali tak merasa khawatir dengan hal tersebut karena menurutnya itu hanya masalah waktu dan dirinya tetap berkonsentrasi membantu tim.

"Saya tak khawatir. Ini gol kelima saya musim ini dengan Manchester United dan saya juga telah mencetak gol untuk Inggris, jadi ini hanya tentang membuat tanda di liga," ujarnya.

"Semoga semua orang akan fokus pada permainan sepakbola saya saat ini dan saya akan menikmatinya," ujarnya.[initial]

 (mutd/dzi)