Ozil Ungkap Mengapa Dirinya Begitu Hebat Dalam Mengumpan

Ozil Ungkap Mengapa Dirinya Begitu Hebat Dalam Mengumpan
Mesut Ozil (c) AFP
Bola.net - Gelandang asal Jerman, Mesut Ozil, mengungkapkan bahwa ia selalu ingin membawa efek kejutan dalam setiap laga yang ia mainkan.

Saat masih bermain di Real Madrid dan juga timnas Jerman, Ozil kerap menerima pujian berkat umpan-umpannya yang tak terduga dan mematikan. Hal itu juga ia perlihatkan bersama Arsenal walau belum terlalu sering.

Gelandang kidal berusia 26 tahun itu lantas tak takut untuk mengungkapkan rahasia di balik umpan-umpan tersebut. Ia menjelaskan bahwa ia bisa melihat celah yang tak bisa dilihat kebanyakan pemain lain dan berusaha untuk memanfaatkan celah itu untuk memberikan umpan pada rekan setimnya.

"Kadang kala saya melihat jalur umpan dan para pemain lain mungkin akan terkejut dan bertanya-tanya, bagaimana saya melihatnya. Tujuan saya adalah memberikan efek kejutan di atas lapangan dan menemukan celah yang hanya bisa dilihat oleh sedikit pemain saja," ungkap Ozil pada Arsenal Player.

"Ketika Anda memiliki insting untuk membuat kejutan di atas lapangan, susah bagi para pemain lawan untuk memotong umpan itu. Penting sekali untuk bisa memiliki hal itu dan itulah sebabnya mengapa saya kadang-kadang melihat ruang-ruang untuk mengumpan, karena saya sudah memperkirakan kemana rekan setim saya akan berlari dan bagaimana saya bisa memanfaatkan waktu yang singkat itu, dan berpikir lebih cepat ketimbang pemain lawan dan menemukan celah tersebut," terangnya. [initial]

 (ap/dim)