
Bola.net - - Seperti para pemain sepakbola lain, Mesut Ozil juga punya seorang pemain yang menjadi idolanya. Ozil juga selalu mencoba untuk meniru gaya bermain sosok yang menjadi idolanya tersebut.
Siapa pemain sepakbola idola Ozil? Zinedine Zidane. Seperti dikutip dari Metro, Ozil secara terbuka mengakui bahwa dirinya sangat mengidolakan Zidane. Pemain Arsenal juga selalu mencoba untuk meniru permainan Zidane.
"Saya mengagumi banyak pemain, terutama pemain gelandang yang kreatif karena gaya bermain saya juga seperti itu," ucap Ozil dalam wawancara tersebut.
"Idola saya yang sesungguhnya selalu Zinedine Zidane. Saya selalu menyaksikan cara dia bermain dan juga ingin bermain seperti yang dia lakukan," sambung pemain berusia 28 tahun tersebut.
Zinedine Zidane saat mencetak gol ke gawang Leverkusen
Saat masih aktif sebagai pemain, Zidane memang dikenal sebagai gelandang kreatif. Kapasitas sosok yang kini jadi pelatih Real Madrid tidak diragukan lagi. Zidane pernah tiga kali dinobatkan sebagai pemain terbaik dunia.
Ozil dan Zidane berasal dari generasi yang berbeda. Tapi, Ozil pernah berada di klub yang sama dengan Zidane yakin di Madrid. Ozil sebagai pemain di tim utama dan Zidane menjadi pelatih di Madrid Castilla.
"Saya mengenalnya setelah karirnya sebagai pemain selesai. Saya kenal dia sebagai seseorang yang selalu bersedia mengulurkan tangan kepada orang lain," tutup Ozil.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 10 Oktober 2017 23:32
-
Liga Spanyol 10 Oktober 2017 20:38
-
Open Play 10 Oktober 2017 15:35
-
Liga Spanyol 10 Oktober 2017 15:05
-
Liga Inggris 10 Oktober 2017 15:05
'Harry Kane Bisa ke Real Madrid, Barcelona Atau Bayern Munchen'
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 13:01
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 13:00
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 12:58
-
Amerika Latin 20 Maret 2025 12:49
-
Liga Spanyol 20 Maret 2025 12:45
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 12:41
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...