Ozil Puas Dengan Musim Pertama di Arsenal

Ozil Puas Dengan Musim Pertama di Arsenal
Ozil puas dengan musim perdananya. (c) AFP
Bola.net - Mesut Ozil mengaku puas dengan musim perdananya di Arsenal. Gelandang asal Jerman itu mengakui bahwa musim debutnya tidak selalu berjalan lancar namun secara umum ia merasa sudah berkontribusi bagus bagi tim.

Ozil datang ke Arsenal dari Real Madrid dengan memecahkan rekor transfer The Gunners. Ia mengawali kariernya dengan brilian sebelum kemudian diterpa berbagai cedera ringan yang mengganggu performanya.

Ozil mendapat kritikan besar ketika Arsenal menghadapi Bayern Munich di Allianz Arena. Ia tidak tampil maksimal dan kemudian diganti pada babak pertama.

"Kadang-kadang hal seperti itu bisa terjadi. Di Munich, saya mengalami cedera ketika pertandingan berjalan tiga menit tapi saya memaksakan untuk terus bermain. Secara umum, performa musim ini saya mengalami naik-turun tapi saya cukup puas," terang Ozil kepada Bild.

Belakangan ini performa Ozil sudah mulai menanjak lagi setelah pulih dari cedera yang didapatnya di Munich. (bld/hsw)