Ozil Optimis Arsenal Akan Akhiri Dahaga Gelar

Ozil Optimis Arsenal Akan Akhiri Dahaga Gelar
Ozil yakin Arsenal akan juara FA Cup. (c) AFP
Bola.net - Mesut Ozil merasa yakin Arsenal akan sukses mengakhiri puasa gelar mereka musim ini. Ozil merasa optimis Arsenal akan bisa memenangkan partai final FA Cup melawan Hull City akhir pekan ini.

Arsenal akan menjelang partai final di Wembley itu dengan niat mengakhiri puasa gelar yang sudah berlangsung sejak 2005. Ozil merasa sangat optimis dengan kemampuan The Gunners untuk menjadi juara.

"Kami sudah berada di final dan kami ingin mendapatkan trofi FA Cup ini. Saya yakin kami akan bisa melakukannya. Kami memiliki tim yang cukup kuat untuk menjadi juara. Trofi FA Cup ini juga akan sangat penting bagi fans yang sudah menunggu sangat lama," ujar Ozil kepada Sky Sports.

Secara umum, Ozil juga berpendapat bahwa Arsenal bisa dikatakan sukses jika bisa juara FA Cup musim ini. Pasalnya, Arsenal juga sudah dipastikan lolos ke Liga Champions musim depan.

"Saya sangat bangga kepada tim ini. Kami sudah lolos ke Liga Champions musim depan dan juga berhasil menembus final FA Cup. Jika kami bisa memenangkan final nanti, musim ini akan luar biasa." (sky/hsw)