Owen: Jual Saja Suarez!

Owen: Jual Saja Suarez!
Luis Suarez. (c) afp
Bola.net - Mantan bomber Liverpool, Michael Owen, menyarankan agar Brendan Rodgers mau melepas Luis Suarez apabila ada klub yang bersedia membayar tinggi untuk striker tersebut.

Suarez kini memang tengah berada disebut bakal angkat kaki dari Liverpool setelah aksi gigit pundak pada Giorgio Chiellini. The Reds pun dikabarkan siap melepasnya ke Barcelona FC musim depan.

Owen mengatakan bahwa Suarez sebaiknya memang dilepas saja ke klub lain. Sebab, reputasinya sudah memburuk di mata publik Inggris setelah menggigit Chiellini tersebut.

"Jika saya Manajer Liverpool, saya mungkin akan menjual Suarez. Namun, saya baru akan melakukan hal itu apabila ada tawaran yang cocok bagi klub ini. Mengingat kelakuannya yang jelek dalam beberapa musim terakhir, susah baginya untuk terus bermain di Inggris," ujar Owen pada Sportlobster.

"Jika tawarannya cocok untuk Liverpool, kepindahannya ke klub baru akan menjadi keputusan yang terbaik bagi semua pihak yang terlibat. Namun, ia harus pindah ke klub di luar Premier League dan harganya lebih dari 70 juta Pounds," pungkasnya. [initial]

 (sl/dim)