Oscar: Saya Tinggalkan Chelsea dengan Pintu Terbuka

Oscar: Saya Tinggalkan Chelsea dengan Pintu Terbuka
Oscar (c) AFP

Bola.net - - mengatakan bahwa ia tidak meninggalkan dengan menyimpan dendam atau masalah tertentu dengan orang-orang yang masih ada di Stamford Bridge.

Usai musim ini jarang mendapatkan kesempatan bermain di bawah asuhan Antonio Conte, pemain Brasil memutuskan menerima tawaran dari Tiongkok dan bergabung dengan Shanghai SIPG di bursa transfer Januari.

Banyak yang mengatakan Oscar pergi karena ia merasa kecewa dengan Conte atau manajemen Chelsea. Namun ia memastikan bahwa dirinya tak punya masalah dengan klub yang telah membesarkan namanya tersebut.

"Tidak, ini bagus untuk saya, bagus untuk Chelsea. Semua yang terlibat amat bahagia," tutur Oscar menurut Goal International.

"Shanghai bahagia juga. Klub amat bahagia dengan kedatangan saya. Semua orang bahagia, saya pergi dari Chelsea dengan pintu terbuka."

"Saya kira fokus saya sekarang ada di sini, dan usai saya memulai kompetisi dan saya bisa kembali memainkan sepakbola terbaik saya, saya bisa kembali ke timnas. Namun hal pertama yang ingin saya lakukan adalah menunjukkan permainan terbaik dan membantu tim di sini."