Origi: Laga Lawan Everton Adalah Laga Besar

Origi: Laga Lawan Everton Adalah Laga Besar
Divock Origi (c) LFC

Bola.net - - Divock Origi menyebut pertandingan melawan adalah pertandingan besar dan penting bagi kedua tim tersebut.

Liverpool saat ini dalam tren positif. Sebab dalam tiga laga terakhirnya mereka bisa meraup dua kemenangan dan satu hasil seri. Hal tersebut membuat mereka bisa terus bertahan di posisi empat dengan koleksi 56 poin saat ini.

Itu artinya kans mereka untuk bisa finis di zona empat besar di akhir musim ini terbuka cukup lebar.

Sementara itu Everton sendiri juga tampil cukup bagus belakangan ini. Pasukan asuhan Ronald Koeman itu kini berada di posisi tujuh dengan koleksi 50 poin. Mereka berpeluang untuk mendapat tiket masuk zona eropa musim depan.

Maka dari itulah, Origi menyebut laga ini akan jadi laga penting bagi kedua tim, selain dari faktor gengsi yang sudah pasti menyertainya.

"Ini adalah pertandingan besar. Sebuah pertandingan besar. Everton berada dalam jalur yang bagus pada saat ini. Jadi ini akan menjadi pertandingan penting bagi kedua tim," ujarnya pada Sky Sports.

Namun laga itu kemungkinan besar tak akan jadi laga mudah bagi Origi. Sebab bisa jadi fisiknya harus terkuras. Sebab sebelum laga itu digelar ia harus menunaikan tugasnya bersama dengan timnas Belgia.

Mereka kini tengah bersiap menghadapi Yunani di fase grup kualifikasi Piala Dunia zona Eropa pada tanggal 25 Maret. Berikutnya pada tanggal 28 negaranya akan bentrok dengan Rusia di laga persahabatan. Laga derby Merseyside sendiri rencananya akan digelar pada tanggal 1 April.

Hal tersebut tak membuat Origi cemas. Pemain 21 tahun ini mengaku dirinya sudah terbiasa menghadapi tantangan semacam itu.

"Kami akan kembali pada hari Rabu. Sebagai pesepakbola Anda perlu beradaptasi. Ini akan menjadi perjalanan panjang, maka semua fokus akan diarahkan untuk melakoni pemulihan fisik," tegasnya.