Orang Dekat David Luiz Benarkan Tawaran Chelsea

Orang Dekat David Luiz Benarkan Tawaran Chelsea
David Luiz (c) AFP
- nampaknya serius mengejar David Luiz. Chelsea saat ini memang sedang putus asa berusaha mencari satu bek tengah anyar sebelum bursa transfer ditutup.


Sebelumnya. rumor ini hanya muncul di media Inggris saja. Namun belakangan, media Prancis juga mulai gencar memberikan pemberitaan transfer balik kucing tersebut.


PSG sepertinya memang mulai jengah dengan berbagai ulah dan kesalahan David Luiz. Musim lalu ia sempat mengamuk saat ditarik keluar. Yang terbaru, Luiz dianggap bersalah atas kekalahan PSG dari AS Monaco.


L'Equipe melansir bahwa mereka sudah mendapatkan info dari orang-orang terdekat Luiz soal transfer itu. Ternyata orang0orang dekat Luiz, termasuk keluarganya, membenarkan bahwa negosiasi sedang terjadi antara semua pihak.


Hanya saja, PSG masih ragu melepas Luiz saat ini karena mereka masih harus mencari pengganti. PSG akan bertarung di banyak kompetisi dan mereka ingin mempertahankan kedalaman tim mereka yang sudah bagus. [initial]


 (le/hsw)