
Bola.net - Aston Villa berhasil mengalahkan Arsenal dalam ajang Premier League. Ollie Watkins jadi bintang kemenangan Villa dengan mencetak dua gol ke gawang The Gunners.
Arsenal menjamu Villa pada pekan ke-8 Premier League, Senin (9/11/2020) dini hari WIB. Tim tamu di luar dugaan mampu menumbangkan The Gunners dengan skor 3-0 di Emirates Stadium.
Ollie Watkins tampil gemilang di laga ini dengan mencetak dua gol. Sementara satu gol Villa sisanya terjadi berkat bunuh diri Bukayo Saka.
Advertisement
Kemenangan ini membuat Villa naik ke posisi keenam dengan 15 poin dari tujuh laga. Sementara, Arsenal tertahan di posisi ke-11 dengan 12 poin dari delapan laga.
Fan Arsenal
Usai pertandingan, Watkins mengaku sebagai fan Arsenal. Karena itu, ia sangat senang bisa mencetak gol di Emirates Stadium.
"Sebagai penggemar Arsenal bisa mencetak gol di Emirates sungguh luar biasa," kata Watkins kepada BBC.
Berada di Level Lain
Tambahan dua gol ini membuat Watkins sudah mencetak enam gol dari tujuh pertandingan di Premier League. Watkins berharap bisa mencetak gol yang lebih banyak lagi untuk timnya.
"Saya pikir saya berada di level lain," lanjutnya.
"Di babak kedua Anda melihat apa yang saya lakukan, mendapatkan bola, mengatur dan memutar dan membuat pemain bertahan berlari menuju gawang mereka sendiri - semoga semakin sering saya bisa melakukan itu, semakin banyak gol yang bisa saya cetak."
Impian Gabung Arsenal
Watkins sendiri pernah mengatakan punya impian untuk bisa bergabung dengan Arsenal. Hal itu ia ungkapkan pada Sports Gazette di bulan Maret 2020.
“Saya punya impian bermain untuk Arsenal suatu hari nanti. Tapi, Anda tahu, itu masih sangat panjang," kata Watkins.
Sumber: BBC, Sports Gazette
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 8 November 2020 23:55
-
Liga Inggris 8 November 2020 19:19
Bangkit Usai Cedera Panjang, Hector Bellerin Dapat Pujian dari Mikel Arteta
-
Liga Inggris 8 November 2020 17:20
Mikel Arteta Tegaskan Tak Menyesal Buang Emiliano Martinez dari Arsenal
-
Liga Inggris 8 November 2020 09:07
Jadwal dan Siaran Arsenal vs Aston Villa Hari Ini, 9 November 2020
-
Liga Inggris 7 November 2020 12:40
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:40
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:38
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:35
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 07:32
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:27
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:18
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...