Ole Gunnar Solskjaer Doakan Mikel Arteta Sukses di Arsenal

Ole Gunnar Solskjaer Doakan Mikel Arteta Sukses di Arsenal
Mikel Arteta. (c) AP

Bola.net - Sebuah dukungan diberikan Ole Gunnar Solskjaer kepada Mikel Arteta. Manajer Manchester United itu percaya bahwa Arteta adalah sosok yang tepat untuk menangani Arsenal.

Kurang lebih satu bulan sudah Arsenal berburu manajer baru. Mereka mencari sosok yang bisa menggantikan peran Unai Emery di tim mereka saat ini.

Setelah dikaitkan dengan banyak manajer, tim asal London Utara itu bakal memfinalisasikan manajer baru mereka. The Gunners bakal menunjuk asisten manajer Manchester City, Mikel Arteta sebagai manajer baru mereka.

Solskjaer sendiri mendukung terwujudnya rumor tersebut. "Ya, saya rasa dia [Arteta] cocok untuk pekerjaan itu," ujar Solskjaer kepada Manchester Evening News.

Simak pemaparan Solskjaer mengenai Arteta dan Arsenal di bawah ini.

1 dari 3 halaman

Modal Apik

Solskjaer menilai Arteta memiliki modal apik untuk menangani Arsenal. Ia menyebut status Arteta sebagai mantan pemain The Gunners membuatnya memahami filosofi yang dimiliki klubnya.

"Saya rasa statusnya sebagai mantan pemain [Arsenal] akan sangat penting untuk pekerjaannya di sana."

"Jika dia mengenal DNA dan juga budaya klub, terutama jika anda berada di era kejayaan klub tersebut, maka dia tahu apa yang harus ia lakukan terhadap timnya."

2 dari 3 halaman

Ikuti Mentor

Solskjaer menilai Arteta memiliki peluang yang besar untuk sukses di Arsenal meski ia belum pernah menangani satupun tim sebagai manajer utama sejauh ini.

Ia menyebut Arteta bisa meniru jejak langkah mentornya, Pep Guardiola yang berhasil sukses di Barcelona meski minim jam terbang.

"Sebagai mantan pemain, ia tahu apa yang harus ditingkatkan dalam timnya. Pep adalah contoh terbaik dalam kasus ini, jika anda melihat apa yang ia kerjakan di Barcelona." ia menandaskan.

3 dari 3 halaman

Laga Debut

Jika Arsenal jadi meresmikan Arteta sebagai manajer baru mereka, maka pelatih asal Spanyol itu bakal debut di akhir pekan nanti.

Ia akan memimpin timnya menghadapi Everton pada hari Sabtu (21/12) malam nanti.

(Manchester Evening News)