
Bola.net - Sebuah wanti-wanti diberikan Ole Gunnar Solskjaer kepada skuat Manchester United. Ia meminta Marcus Rashford dan kolega tampil dengan maksimal saat berhadapan dengan Crystal Palace.
Manchester United dijadwalkan akan bermain di Old Trafford pada akhir pekan ini. Mereka akan berhadapan dengan Crystal Palace di pertandingan pekan ketiga EPL.
Pada laga ini Manchester United dijagokan sebagai pemenang pertandingan tersebut. Selain karena berstatus sebagai tuan rumah, Setan Merah dinilai punya komposisi skuat yang bagus dan juga momentum yang tidak kalah bagus.
Advertisement
Namun Solskjaer enggan meninggikan timnya dan menyebut Palace bakal menjadi lawan yang sulit. "Ini akan menjadi pertandingan yang sulit," beber Solskjaer di situs Manchester United.
Baca pemaparan lengkap sang pelatih di bawah ini.
Pertahanan Rapat
Solskjaer menilai ada satu kelebihan yang dimiliki Crystal Palace yang bakal membuat Setan Merah kesulitan.
Ia menyebut tim besutan Roy Hodgson itu punya pertahanan yang rapat sehingga sulit untuk menembus area pertahanan mereka.
"Saya rasa tidak ada laga mudah di Premier League. Setiap pertandingan memberikan anda sebuah tantangan yang berbeda, dan mereka [Crystal Palace] adalah tim yang sangat terorganisir."
Langsung Tancap Gas
Solskjaer sendiri menegaskan bahwa ia sudah mempersiapkan timnya untuk mengantisipasi permainan Palace itu. Ia meminta anak asuhnya untuk langsung tampil dominan sejak awal laga.
"Mereka [Palace] punya lini serang yang cepat dan mereka sangat berbahaya dalam serangan balik. Tidak hanya itu mereka juga sangat mematikan dalam skema bola-bola mati."
"Kami tahu apa yang harus kami lakukan untuk memenangkan pertandingan ini. Kami harus menyerang dengan baik, kami harus cepat merebut bola ketika kami kehilangan bola dan kami juga harus mematikan saat bola-bola mati." ia menandaskan.
Modal Apik
Manchester United mengantongi modal yang bagus untuk berhadapan dengan Palace.
Mereka belum terkalahkan di dua laga perdana EPL musim ini, sementara sang tamu belum meraih satu kemenanganpun di musim ini.
(MUFC)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 22 Agustus 2019 21:40
-
Liga Inggris 22 Agustus 2019 21:25
Testimoni Djemba-Djemba: Orang-orang Tak Tahu Ronaldo yang Asli!
-
Liga Inggris 22 Agustus 2019 21:20
Fernando Llorente Diklaim Bakal Cocok untuk Manchester United
-
Liga Inggris 22 Agustus 2019 21:00
Fans MU Diminta Tidak Bandingkan Aaron Wan-Bissaka dengan Trent Alexander-Arnold
LATEST UPDATE
-
Liga Eropa Lain 23 Maret 2025 00:32
-
Liga Inggris 23 Maret 2025 00:01
-
Bulu Tangkis 22 Maret 2025 23:39
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 23:16
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 23:02
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 22:55
MOST VIEWED
- Kisah Sedih Phil Jones: Pesan Perpisahan di Grup WhatsApp MU Dicuekin
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Sudah Saatnya! Bruno Fernandes Diminta Tinggalkan MU di Musim Panas
- Martin Odegaard Ingin Arsenal Rekrut Mantan Rekannya di Real Madrid, Siapa?
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...