Old Trafford Sunyi, Mourinho Sindir Fans MU

Old Trafford Sunyi, Mourinho Sindir Fans MU
Jose Mourinho (c) AFP

Bola.net - - Jose Mourinho berpotensi memancing kemarahan suporter Manchester United, usai menyatakan atmosfer di Old Trafford masih kalah dengan markas Portsmouth, Fratton Park.

United menang 2-0 atas Huddersfield Town di markas sendiri pekan lalu, di mana gol dibuat oleh Romelu Lukaku dan Alexis Sanchez, yang mencatat debut di depan para suporter klub anyarnya.

Namun Mourinho tak sepenuhnya bahagia di akhir pertandingan, di mana ia sempat mengkritik atmosfer Theatre of Dreams ketika menemui para jurnalis usai pertandingan.

Mourinho menyebut suasana stadion cukup 'sepi' dan menuding para suporter 'tidak terlalu antusias' dan membandingkan Old Trafford dengan Fratton Park.

Jose MourinhoJose Mourinho

"Old Trafford adalah stadion yang sunyi. Di sini tidak seperti di Portsmouth," tutur Mourinho menurut Goal International.

"Saya ingat Portsmouth ketika saya bekerja pertama kali di Premier League. Stadionnya kecil, namun ada atmosfer yang luar biasa."

"Di sini atmosfernya sedikit lebih tenang. Tidak terlalu antusias, namun para pemain senang bermain di kandang sendiri."

United hanya kalah sekali dari 13 laga kandang Premier League musim ini.