Old Trafford Sulit, Tapi Arsenal Bisa Mengalahkan MU Lagi

Old Trafford Sulit, Tapi Arsenal Bisa Mengalahkan MU Lagi
Alex Oxlade-Chamberlain siap menang lagi di Old Trafford (c) AFP
Bola.net - Pengalaman memetik kemenangan atas Manchester United di Old Trafford dua bulan lalu sangat menginspirasi Arsenal. Kemenangan itu spesial karena menghentikan catatan buruk di stadion berjuluk Theatre of Dreams itu selama sembilan tahun berturut-turut.

Hari Minggu (17/05) lusa, Meriam London akan kembali menantang Setan Merah, dan Alex Oxlade-Chamberlain yang memberi asis atas gol Nacho Monreal dalam pertandingan itu berhasrat kembali meraih kemenangan. Tapi ia sadar Old Trafford bukan tempat yang mudah ditaklukkan.

"Pertandingan nanti akan sangat berat tapi kami bisa mengambil berbagai hal positif dari lawatan terakhir yang mana berakhir dengan kemenangan. Tekanan kala itu sangat tinggi karena kami harus menang untuk lolos ke semifinal FA Cup. Adalah pencapaian besar untuk melakukannya di Old Trafford.

"Kami selalu berusaha untuk menang di setiap pertandingan dan dalam beberapa tahun terakhir lawatan ke sana tidak berlangsung baik bagi kami, tapi dua pertandingan lawan Manchester musim ini kami bermain bagus dan meraih dua kemenangan." ujar gelandang serang itu pada arsenal.com.

Disebut mengalami masalah psikologi sehingga sembilan tahun tidak pernah menang di Old Trafford, Oxlade-Chamberlain hanya menginginkan timnya fokus untuk meraih poin solid. [initial]

 (ars/dct)