
Bola.net - - Pada bulan Oktober lalu, Cristiano Ronaldo berkesempatan untuk kembali ke stadion yang membesarkan namanya, Old Trafford. Ia punya perasaan khusus saat kembali ke markas utama Manchester United itu.
Seperti yang diketahui, nama Ronaldo mulai dikenal oleh publik begitu pindah ke Manchester United pada tahun 2003 silam. Ia diboyong dari klub Portugal, Sporting CP, dengan bandrol yang sangat murah, yakni 12 juta pounds.
Namanya semakin besar setelah pindah ke Real Madrid pada tahun 2009 lalu, dan makin menjadi-jadi berkat lima gelar Ballon d'Or yang telah ia raih. Pada awal musim kemarin, ia dibeli Juventus dengan harga 100 juta euro dan menjadi pemain termahal Serie A saat ini.
Advertisement
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Perasan Ronaldo Saat Kembali
Setelah lama melanglang buana, Pemain berumur 33 tahun tersebut akhirnya kembali menginjakkan kaki di Old Trafford pada Oktober lalu. Walaupun itu bukan pertama kalinya bereuni dengan stadion bersejarah itu, namun Ronaldo tetap merasa istimewa.
"Manchester? Itu adalah kepulangan yang luar biasa. Penggemar Manchester United selalu menyambut saya tiap kali pulang dan bermain di Old Trafford," ujar Ronaldo kepada Record belum lama ini.
"Meskipun Santiago Bernabeu menjadi rumah saya untuk bertahun-tahun lamanya, dan akan selalu menjadi stadion yang sangat spesial untuk saya," lanjutnya.
Selalu Sayang Old Trafford
Ronaldo bahkan tak sungkan untuk mengatakan bahwa dirinya masih menyayangi Manchester United beserta fansnya. Maka dari itu, ia berharap selalu mendapat perlakuan apik tiap kali berkunjung ke Old Trafford meski berstatus sebagai bintang tim lawan.
"Saya akan selalu menyayangi klub itu serta penggemarnya dengan senang hati, dan saya berharap akan diterima dengan baik" tandasnya.
Ronaldo mengoleksi 292 penampilan di semua kompetisi bersama Manchester United, serta mengantongi 118 gol. Selain itu, ia juga berhasil memberikan sembilan gelar untuk klub berjuluk The Red Devils tersebut, termasuk gelar Liga Champions di 2007-2008 lalu.
Saksikan Juga Video Ini
Sektor pertahanan masih menjadi masalah utama Manchester United pada musim ini. Siapa saja yang harus mereka boyong untuk menutupi kelemahan tersebut? Cari tahu nama-namanya pada tautan video di bawah ini.
Baca Juga:
- Ronaldo Tak Pernah Terobsesi dengan Gelar Individu
- Hengkang ke Juve, Ronaldo Ternyata Masih Jadi Top Scorer Real Madrid pada 2018
- Kaleidoskop Serie A 2018: Cristiano Ronaldo Tiba di Italia, Juventus Kian Perkasa
- Wacana Duet Dybala - Icardi Pernah Terpikirkan oleh Inter Milan
- Kaka: Ronaldo Orangnya Selalu Penuh Perhatian
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 31 Desember 2018 14:00
Hengkang ke Juve, Ronaldo Ternyata Masih Jadi Top Scorer Real Madrid pada 2018
-
Liga Italia 31 Desember 2018 11:13
Kaleidoskop Serie A 2018: Cristiano Ronaldo Tiba di Italia, Juventus Kian Perkasa
-
Liga Spanyol 31 Desember 2018 06:30
-
Liga Italia 31 Desember 2018 01:00
Wacana Duet Dybala - Icardi Pernah Terpikirkan oleh Inter Milan
-
Liga Spanyol 31 Desember 2018 00:52
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 13:01
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 12:57
-
Otomotif 21 Maret 2025 12:56
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 12:55
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 12:53
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 12:45
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...