Okazaki Percaya Vardy Cocok untuk Arsenal

Okazaki Percaya Vardy Cocok untuk Arsenal
Selebrasi Gol Jamie Vardy (c) AFP
- Shinji Okazaki yang merupakan rekan Jamie Vardy di Leicester City percaya, rekannya tersebut akan sukses jika bermain bersama Arsenal. Pasalnya, Vardy dinilai bisa bermain dalam gaya bermain apapun.


Musim lalu, Vardy mencetak 24 gol untuk mengantarkan timnya meraih gelar juara Premier League. Pemain 29 tahun tersebut dikabarkan akan ditebus Arsenal dengan harga 20 juta pounds pada bursa transfer musim panas nanti.


Bersama The Foxes, Vardy menjadi pemain yang bermain efektif dalam skema serangan balik dengan umpan-umpan lambung besutan Claudio Ranieri. Gaya bermain seperti itu tentu saja beda dengan Arsenal. Namun demikian, Okazaki yakin Vardy bisa beradaptasi dengan The Gunners jika rencana transfer tersebut terwujud.


"Saya rasa ia punya potensi untuk beradaptasi dengan gaya sepakbola apapun. Di Leicester, kami bermain dengan cara kami dan ia bermain dengan baik," ujar Vardy pada Kyodo News.


"Meskipun dalam gaya sepakbola yang menekankan pada penguasaan bola, ia punya kecepatan dan banyak pemain di Arsenal yang akan melihat keberadaannya dan menggunakan kekuatannya, seperti mereka bermain dengan [Danny] Welbeck," paparnya. [initial]

 (kyo/shd)