Odion Ighalo Diklaim Bakal Jadi Mentor yang Bagus untuk Anthony Martial

Odion Ighalo Diklaim Bakal Jadi Mentor yang Bagus untuk Anthony Martial
Odion Ighalo (c) MUFC Official

Bola.net - Legenda Manchester United, Andy Cole mendukung kedatangan Odion Ighalo ke mantan timnya. Ia menilai striker 31 tahun itu bisa menjadi mentor yang bagus untuk penyerang muda MU, Anthony Martial.

Pada musim panas ini, Solskjaer mengambil keputusan besar. Ia memutuskan mendepak Romelu Lukaku dan Alexis Sanchez ke Inter Milan.

Dengan kepergian dua penyerang itu, Solskjaer melimpahkan tanggung jawab mencetak gol kepada Anthony Martial dan Marcus Rashford. Sejauh ini kedua pemain ini masih cukup inkonsisten untuk menjadi juru gedor utama Setan Merah.

Untuk itu Cole menilai kedatangan Odion Ighalo di musim dingin ini akan memberikan dampak bagi Setan Merah. "Ya, transfer ini [Ighalo] bakal menjadi transfer yang berguna untuk tim ini," ujar Cole kepada Goal International.

Baca komentar lengkap sang striker legendaris di bawah ini.

1 dari 3 halaman

Jadi Mentor

Cole percaya bahwa Ighalo memiliki rekam jejak sebagai penyerang tengah yang sangat bagus.

Ia menilai Striker asal Nigeria itu bisa menjadi mentor yang sangat bagus untuk Anthony Martial.

"Saya rasa kehadirannya akan lebih banyak membantu Anthony Martial, karena ia lebih banyak mengambil peran sebagai penyerang tengah musim ini."

2 dari 3 halaman

Tidak untuk Rashford

Cole juga menilai bahwa Ighalo mungkin tidak bisa banyak membantu perkembangan Rashford.

Ia menilai Rashford punya posisi yang berbeda dari Ighalo sehingga ia tidak bisa belajar banyak dari sang striker.

"Marcus bukan seorang penyerang tengah alami. Anda bisa melihat dari pengalamannya di masa lalu, bahwa ia tidak memiliki posisi alami di situ, jadi kasus Marcus sedikit berbeda." ujarnya.

3 dari 3 halaman

Jadi Andalan

Baik Ighalo dan Martial akan menjadi andalan untuk dua bulan ke depan.

Mereka akan menjadi tulang punggung lini serang MU sembari menunggu Marcus Rashford pulih dari cederanya.

(Goal International)