O'Shea Tampik Rumor Akan Ke Tottenham

O'Shea Tampik Rumor Akan Ke Tottenham
John O'Shea (c) AFP
Bola.net - Beberapa kabar sempat mengatakan bahwa Tottenham Hotspur sedang berusaha untuk mendapatkan pemain Sunderland John O'Shea. Namun sang pemain yang ditanya tentang kabar tersebut menampiknya mentah-mentah.

"Saya bahkan baru mendengar berita itu. Pada saat seperti ini (bursa transfer) memang banyak rumor yang beredar tentang kepindahan pemain," ujar O'Shea seperti dilansir oleh A Different League.

"Ini hanya salah satu dari rumor itu. Semuanya hanya spekulasi saja. Saya sudah cukup berpengalaman untuk mengetahui bahwa ini hanya rumor, dan saya sudah sangat bahagia berada di Sunderland," ucap pemain berusia 33 tahun tersebut.

Sebelumnya beberapa kali dikabarkan bahwa Tottenham telah mengajukan penawaran terhadap pemain asal Irlandia ini. Beberapa kabar bahkan menyebutkan bahwa Tottenham telah menyediakan dana sebesar 3 juta Poundsterling untuk mendapatkan O'Shea. [initial]

 (adf/art)