Nyawa Pellegrini Hanya Tinggal 12 Laga

Nyawa Pellegrini Hanya Tinggal 12 Laga
Manuel Pellegrini (c) AFP
Bola.net - Layaknya permainan Crash Bandicoot ataupun Super Mario Bros, nyawa Manuel Pellegrini kini semakin habis seiring dengan seiring naiknya tingkat kesulitan yang dihadapinya.

Setidaknya pria asal Chile itu hanya memiliki 12 laga untuk meyakinkan pemilik Manchester City yang terkenal ambisius. Andai gagal, bisa dipastikan nasibnya bakal sama dengan pendahulunya, Roberto Mancini.

Kekalahan atas Liverpool akhir pekan kemarin semakin menipiskan harapan The Citizens untuk bisa mempertahankan gelar juara Premier League musim ini. Pasalnya mereka kini tertinggal 5 poin dari Chelsea yang masih memiliki jatah 1 pertandingan lebih banyak.

Belum lagi beratnya perjuangan Yaya Toure dkk di ajang Liga Champions. Selanjutnya mereka diharuskan bertandang ke Camp Nou dengan berbekal kekalahan 1-2 di kandang sendiri.

Selain partai Liga Champions tersebut, Manuel Pellegrini memiliki 11 laga di kancah Premier League untuk dimanfaatkan semaksimal mungkin agar bisa menyalip sang pemuncak klasemen, Chelsea. [initial]

 (tdm/jrc)