Norwich: Lini Serang Arsenal Paling Susah Dihentikan

Norwich: Lini Serang Arsenal Paling Susah Dihentikan
mesut ozil dan olivier giroud (c) AFP
- Pelatih Norwich City, Alex Neil menyebut memiliki lini penyerangan terbaik di Premier League dan mereka adalah lawan yang paling sulit dihentikan serangannya.


Dikatakan Neil, dengan pemain-pemain seperti Alexis Sanchez, Mesut Ozil hingga Olivier Giroud, menghentikan serangan dari tiga pemain tersebut adalah sesuatu yang sangat sulit, meskipun itu tak mustahil untuk dilakukan.


"Arsenal akan mengincar poin. Mereka punya musim yang agus dan mereka adalah tim dengan serangan yang paling sulit dihentikan," ujarnya.


"Kami akan dianggap sebagai tim yang lebih kecil di liga. Sekalipun begitu, tim-tim besar yang datang ke kandang kami, mereka senang untuk menempatkan diri di belakang bola, menerima serangan dan memukul anda lewat serangan baik dan ini mengejutkan saya," ujarnya.


"Anda akan berpikir bahwa beberapa tim besar akan datang ke sini dan mencoba untuk memaksakan diri, bermain lewat umpan dari kaki ke kaki, tapi itu belum terjadi dan itu mengejutkan saya," tandasnya.[initial]


 (sky/dzi)