'Nice Pasti Bisa Bangkitkan Balotelli'

'Nice Pasti Bisa Bangkitkan Balotelli'
Mario Balotelli (c) NICE
- Mario Balotelli tidak bisa banyak beralasan jika ia nantinya tidak mampu menunjukkan kemampuan terbaiknya di .


Hal tersebut menurut pendapat mantan scout Nice, Jonathan Beilin, yang menjadi narasumber Tribal Football.


Balotelli meninggalkan Liverpool jelang deadline bursa transfer untuk datang ke Nice, di mana ia disambut oleh ribuan suporter klub begitu mendarat di Prancis.


Beilin mengaku tidak terkejut dan mengatakan bahwa contoh dari Hatem Ben Arfa, bintang yang sempat gagal di Premier League sebelum akhirnya menemukan bentuk permainan terbaiknya di Nice, hingga akhirnya pindah ke PSG, adalah bukti bahwa Balotelli tengah ada di tempat yang ideal bagi karirnya.


"Nice adalah klub yang bagus untuk para pemain seperti itu. Para pemain yang sudah kehilangan arah dalam karir mereka," tulis Beilin.


"Jika Hatem Ben Arfa bisa meraih sukses tahun lalu, saya kira pemain manapun bisa meraih sukses. Bahkan Balotelli." [initial]



 (tri/rer)