
Bola.net - Mantan pemain Real Madrid Julio Baptista menyarankan Neymar untuk segera meninggalkan PSG. Baptista menilai Arsenal akan menjadi tujuan yang bagus bagi rekan senegaranya tersebut.
Neymar bergabung PSG dari Barcelona seharga 222 juta euro pada 2017. Neymar datang ke klub Prancis tersebut dengan status sebagai pemain termahal dunia.
Sampai sejauh ini, Neymar sudah memenangkan lima gelar Ligue 1 selama berkarier di Prancis. Namun, mantan pemain Santo tersebut belum mampu memberikan gelar Liga Champions untuk timnya.
Advertisement
Kini hubungan Neymar dengan suporter PSG tidak bagus. Dia pun sudah didesak untuk segera meninggalkan Parc des Princes.
Saatnya Tinggalkan PSG
Neymar masih terikat kontrak dengan PSG sampai 2025. Namun, Julio Baptista menyarankan Neymar untuk meninggalkan PSG dan membuka lembaran baru di klub lain.
"Menarik. Saya pikir Neymar nyaman di PSG, tapi mungkin langkah terbaik baginya adalah menciptakan suasana baru di klub baru – mungkin klub yang mendukungnya dan memberinya semua kepercayaan yang dia butuhkan," kata Baptista kepada Goal International.
"Dia tidak memiliki itu di PSG. Para penggemar tidak terlalu menyukainya dan mungkin inilah saatnya untuk pindah dan mencoba sesuatu yang berbeda. Mengapa tidak?"
Gabung Arsenal Saja
Jika meninggalkan PSG, Baptista menilai Neymar sangat cocok bermain untuk mantan klubnya Arsenal. Menurutnya, Neymar akan menjadi rekrutan yang bagus buat The Gunners.
“Mengapa tidak? Arsenal adalah salah satu klub terbaik di Eropa," lanjutnya.
"Kita tahu bahwa delapan tahun terakhir atau lebih, Arsenal belum menghasilkan yang terbaik atau sekompetitif itu. Namun kini, dengan Arteta, Arsenal memiliki sesuatu yang berbeda. Mereka sudah mulai membangun sesuatu yang kuat.
"Mengapa tidak? Mungkin ini bisa menjadi kuncinya. Di Brasil kami mengatakan bahwa Anda memiliki rumah, Anda memiliki segalanya, dan Anda hanya perlu kunci untuk membukanya. Mungkin Neymar adalah kunci untuk membuka dan menyelesaikan segalanya di Arsenal. Dia adalah pemain yang luar biasa.”
Pemain Brasil di Arsenal
Arsenal punya pemain Brasil seperti Gabriel Jesus, Gabriel Martinelli dan Gabriel Magalhaes. Baptista meyakini keberadaan para pemain itu akan membuat Neymar lebih mudah untuk beradaptasi.
"Pastinya. Tapi lebih dari itu, saya pikir liganya akan membantunya," ujarnya.
"Jika dia berpikir untuk pindah, maka menurut saya liga terbaik baginya adalah liga Inggris.”
Sumber: Goal International
Klasemen Premier League
Baca Juga:
- Daftar Lengkap Transfer Keluar 20 Klub Premier League 2023/2024
- Pesan Direktur Ajax ke Chelsea dan Arsenal Andai Mau Rekrut Mohammed Kudus: Kalau Mau Nego, Jangan T
- Daftar Transfer Resmi Premier League Musim Panas 2023/2024
- Barcelona Dihajar Arsenal, Xavi Mengeluh: Kayak Main di Liga Champions Aja!
- Folarin Balogun Diminati Duo Milan: Nerazzurri Sementara Ungguli Rossoneri
Advertisement
Berita Terkait
-
Asia 27 Juli 2023 06:35
-
Editorial 27 Juli 2023 05:35
6 Pemain MU yang Bisa Dijadikan Alat Tukar untuk Rekrut Kylian Mbappe
-
Liga Inggris 26 Juli 2023 21:12
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 21:31
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 21:22
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 21:07
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 21:05
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 20:57
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 20:48
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...