Newcastle Hidupkan Minat untuk Scott McTominay?

Newcastle Hidupkan Minat untuk Scott McTominay?
Ekspresi gelandang Manchester United Scott McTominay usai membobol gawang Brentford, Sabtu (7/10/2023) malam WIB. (c) AP Photo/Jon Super

Bola.net - Ada rumor baru beredar seputar masa depan Scott McTominay. Newcastle United dikabarkan akan kembali mengejar sang gelandang di musim dingin nanti.

Di musim panas kemarin, McTominay memang santer dikaitkan dengan Newcastle. The Magpies dikabarkan sangat tertarik memboyong pemain Skotlandia itu ke St James Park.

Namun transfer itu batal terjadi. Newcastle lebih memilih untuk mendatangkan Sandro Tonali dari AC Milan ketimbang memboyong McTominay.

TEAMTalk melaporkan bahwa Newcastle ternyata masih berminat pada McTominay. The Magpies dikabarkan akan mencoba merekrut sang gelandang di musim dingin nanti.

Simak informasi selengkapnya di bawah ini.

1 dari 4 halaman

Kondisi Darurat

Kondisi Darurat

Gelandang Newcastle Sandro Tonali. (c) Spada/LaPresse via AP

Menurut laporan tersebut, Newcastle memutuskan untuk kembali mengejar tanda tangan McTominay.

Ini disebabkan Tonali baru-baru ini tersandung kasus perjudian. Ia dikabarkan akan diskors dari sepak bola profesional dengan durasi yang cukup lama.

Itulah mengapa Eddie Howe butuh gelandang baru untuk memperkuat tim mereka dan McTominay dinilai bakal jadi opsi yang bagus untuk kebutuhan mereka itu.

2 dari 4 halaman

Coba Nego

Coba Nego

Scott McTominay merayakan golnya ke gawang Brentford, Sabtu (7/10/2023) (c) AP Photo/Jon Super

Menurut laporan tersebut, Newcastle sudah mulai bergerak untuk mengamankan jasa McTominay.

Mereka kembali mengontak agen sang gelandang. Mereka mengutarakan niatan mereka untuk memboyong sang pemain di musim dingin nanti.

Pihak McTominay sendiri belum bisa memberikan komentar terlalu banyak. Karena mereka masih mempelajari tawaran yang diberikan The Magpies tersebut.

3 dari 4 halaman

Siap Dijual

Siap Dijual

Ekspresi Scott McTominay usai membobol gawang Brentford, Sabtu (7/10/2023) (c) AP Photo/Jon Super

Manchester United sendiri dikabarkan siap menjual McTominay di musim dingin nanti.

Sang gelandang bakal dilepas di kisaran 35 juta pounds di bursa transfer yang akan datang.