Neville Yakin Shaw Akan Bersinar Musim Depan

Neville Yakin Shaw Akan Bersinar Musim Depan
Luke Shaw (c) AFP
Bola.net - Mantan Kapten Manchester United, Gary Neville, mengklaim bahwa Luke Shaw akan benar-benar bisa menunjukkan kualitasnya sebagai bek jempolan musim depan.

Shaw dibeli oleh United dari Southampton pada musim panas lalu. Ia dibeli dengan bandrol tinggi, mencapai 33 juta Pounds. Sayangnya, ketika para fans sangat menantikan pembuktian kualitasnya di atas lapangan, ia justru kerap tumbang akibat cedera.

Ia mengalami cedera hamstring di pra musim. Cedera itu kembali sempat menghampirinya setelah ia pulih, plus cedera engkel. Namun pada saat ini ia nampaknya sudah kembali fit. Ia terlihat tampil impresif di laga pra musim yang dilakoni United, terutama saat lawan San Jose Earthquake.

Neville sendiri sudah menunjukkan dukungannya pada bek 20 tahun itu musim lalu walau banyak suporter yang tak sependapat dengannya. Ia pun kembali menegaskan dukungannya pada Shaw dengan mengatakan bahwa bek Inggris itu akan bersinar dan berperan penting bagi United musim depan bersama dengan rekrutan anyar Setan Merah lainnya, Matteo Darmian.


"Saya menyukainya (Darmian). Shaw akan menjadi pemain yang sangat besar bagi United. Kehadiran keduanya di posisi full back ini akan menjadi sangat bagus (bagi United)." Ujar Neville melalui akun Twitter-nya. (twit/dim)