Neville Yakin Mourinho Sudah Balikkan Keadaan di MU

Neville Yakin Mourinho Sudah Balikkan Keadaan di MU
Gary Neville (c) AFP

- Legenda Manchester United Gary Neville meyakini Jose Mourinho sudah berhasil membalikkan keadaan di skuat Setan Merah.

Mourinho sedang mengalami masa-masa sulit di MU pada musim ini. Banyak hal yang membuatnya mengalami tekanan berat.

Mulai dari persiapan pra-musim yang tak ideal, transfer yang tak berjalan sesuai keinginan, hingga perseteruan dengan Ed Woodward. Ia juga disebut tak akur dengan gelandang termahal United, Paul Pogba.

Situasi makin runyam bagi Mourinho. Sebab MU kalah dua kali dari empat pertandingan di liga sejauh ini.

1 dari 3 halaman

Sudah Bangkit


Jika dilihat dari hasil akhir, apa yang diraih MU memang tak bagus. Akan tetapi menurut Neville sejatinya Mourinho sudah berhasil membalikkan keadaan dan membuat performa United membaik.

“Percaya atau tidak saya suka permainan Tottenham (saat United kalah 3-0), khususnya pada 40 menit pertama. Saya menyaksikan [kemenangan atas] Burnley dan berpikir itu benar-benar performa yang bagus, pujinya.

Saya pikir mereka sudah membalikkan keadaan, sambung Neville pada The Times.

2 dari 3 halaman

Prediksi Akhir Musim


Musim lalu, MU berhasil finis sebagai runner-up. Meski demikian Neville merasa pesimis musim ini mereka akan bisa melakukannya lagi.

Saya masih berharap bahwa entah bagaimana, melalui mentalitas berlarut-larut lebih dari apa pun, mereka dapat membuat semacam tantangan yang benar-benar dapat mengganggu tim lain, ucapnya.

“Jika mereka bisa tetap di sana sampai Januari dan mungkin mendapatkan satu atau dua pemain bertahan, mereka mungkin memiliki peluang. Tapi saya meragukannya. Saya pikir United akan finis di posisi ketiga atau keempat,” cetus Neville.

3 dari 3 halaman

Berita Video


Gol tendangan salto Cristiano Ronaldo ke gawang Juventus masuk ke dalam calon gol peraih FIFA Puskas Award 2018.