Neville: Rashford Lebih Baik Dari Martial

Neville: Rashford Lebih Baik Dari Martial
Lingard dan Rashford. (c) MUFC

Bola.net - - Mantan pemain Manchester United, Phil Neville memberikan pujian kepada dua penyerang muda setan merah, Marcus Rashford dan Anthony Martial. Neville menilai kedua pemain ini sangat bagus, kendati Rashford sedikit lebih unggul daripada Martial.

Manchester United sendiri mengawali musim kompetisi EPL dengan cemerlang. Mereka berhasil mengamankan posisi runner up sementara EPL dengan mencetak 18 gol di 5 pertandingan pertama EPL.

Sejauh ini posisi penyerang utama diberikan kepada Romelu Lukaku yang sudah mencetak 5 gol di EPL sejauh ini. Di sektor sayap, Marcus Rashford dan Anthony Martial terus dirotasi oleh Jose Mourinho setiap pekannya.

Romelu Lukaku, Marcus Rashford, Anthony MartialRomelu Lukaku, Marcus Rashford, Anthony Martial

Menurut Neville, Rashford sendiri memiliki kualitas yang lebih baik dari Martial untuk saat ini. "Saya pikir dia [Rashford] berada di depan Martial saat ini," buka Neville kepada Sky Sports.

"Jika anda harus memilih susunan tim terkuat United saat ini, maka anda akan mendapati Rashford bermain di sisi kiri."

"Martial sebenarnya sudah bermain dengan sangat baik. Ia sudah berkembang dan dia masih 21 tahun. Persaingan antara mereka berdua adalah persaingan yang bagus, dan persaingan itu akan membuat mereka semakin baik lagi." tutup mantan asisten pelatih MU tersebut.