Neville: Pogba Punya Masa Depan Cerah di MU

Neville: Pogba Punya Masa Depan Cerah di MU
Paul Pogba (c) MUFC
- Legenda Manchester United, Phil Neville percaya bahwa Paul Pogba memang ditakdirkan untuk bermain bagi Manchester United. Neville menyebut Pogba akan memiliki masa depan yang sangat cerah apabila ia memutuskan bergabung kembali dengan Setan Merah pada bursa transfer kali ini.


Pada bursa transfer musim panas ini, Setan Merah memang kerap dikabarkan ingin memulangkan Paul Pogba dari Juventus. Manajemen Tim Tersukses di Inggris itu dikabarkan siap memecahkan rekor transfer dunia agar Pogba kembali mengenakan seragam merah kebesaran Manchester United musim depan.


Neville sendiri juga percaya bahwa Gelandang 23 tahun itu akan meraih kesuksesan di Old Trafford jika ia memutuskan kembali pada musim panas ini. "Saya rasa Paul Pogba akan bersinar di Manchester United" beber Neville kepada Sky Sports.


"Dia akan menjadi fondasi dari tim Manchester United yang baru, dia harus meletakkan kaki di sana dan ia harus mengerahkan semua kualitasnya untuk tim ini" tutup mantan bek Manchester United tersebut.[initial]


 (sky/dub)