Neville: MU Butuh 100 Juta Pound Lagi Untuk Tantang Chelsea

Neville: MU Butuh 100 Juta Pound Lagi Untuk Tantang Chelsea
Selebrasi pemain Manchester United (c) AFP
Bola.net - Mantan pemain Manchester United, Phil Neville mengatakan bahwa mantan timnya itu harus mengeluarkan dana 100 juta poundsterling bila ingin menantang Chelsea untuk gelar Premier League musim depan.

Musim lalu, United telah menghabiskan dana sekitar 150 juta poundsterling untuk mendatangkan beberapa pemain baru. Namun itu belum cukup untuk menyamai Chelsea sehingga mereka tertinggal 17 poin di klasemen akhir.

Karena itu, dikatakan Neville bahwa The Red Devils harus kembali menginvestasikan uang mereka lebih banyak lagi pada bursa transfer mendatang. Tujuannya jelas, untuk menantang The Blues dalam perebutan gelar.

"Saat saya sebagai tim pelatih musim sebelumnya, semua pemain lama telah pergi, Sir Alex Ferguson pergi. Dan saya tahu pekerjaan apa yang harus dilakukan. Itu adalah pekerjaan besar membangun kembali untuk waktu yang lama," ujarnya.

"Musim depan ini adalah musim di mana Van Gaal akan dinilai. Pendukung akan ingin lebih tahun depan. Manchester United masih perlu menghabiskan 100 juta poundsterling untuk memiliki kans juara musim depan," tandasnya.[initial]

 (tsr/dzi)