Neville: Liverpool Atau MU Akan Finis Empat Besar

Neville: Liverpool Atau MU Akan Finis Empat Besar
Gary Neville. (c) afp
Bola.net - Mantan kapten Manchester United, Gary Neville, meyakini bahwa salah satu dari Liverpool, atau United, bakal menjadi tim yang menempati peringkat keempat klasemen akhir Premier League akhir musim ini.

Saat ini, Liverpool ada di peringkat empat, sementara itu, Setan Merah berada di posisi ke tujuh. Keduanya terpisah 7 poin.

"Saat ini, ada pertarungan dimana-mana," ujarnya pada Sky Sports.

"(Pertarungan) zona degradasi luar biasa dan kita tak pernah melihat hal itu sebelumnya. Peringkat atas klasemen jelas ketat dan (pertarungan) meraih satu tempat di Liga Champions antara Everton, Tottenham, United dan Liverpool juga sama sengitnya," beber Neville.

Namun, Neville mengatakan bahwa saat ini, Liverpool berada dalam posisi yang lebih baik untuk mengamankan posisi tersebut. Walau demikian, dalam penilaiannya, United juga masih berpeluang meraih satu tiket ke Liga Champions.

"Everton merespon kekalahan di derby (Merseyside) dengan bagus. Tottenham, kita tak yakin dengan mereka bukan? Pertarungan besar untuk semua tim itu masih akan berlangsung dan salah satu di antara keempat klub itu bisa menjadi pemenangnya. Namun, saya pikir, (posisi) itu hanya akan menjadi milik United atau Liverpool," tutupnya. [initial]

 (tsv/dim)