Neville Klaim Moyes Dapat Dana Belanja Melimpah

Neville Klaim Moyes Dapat Dana Belanja Melimpah
Gary Neville. (c) AFP
Bola.net - Gary Neville, legenda Manchester United yang kini aktif menjadi pengamat sepakbola, belum lama ini mengisyaratkan bahwa David Moyes akan mendapatkan dana transfer yang cukup besar di musim panas mendatang.

United belum lama ini sukses mendatangkan Juan Mata dari Chelsea dan menjadikan Wayne Rooney sebagai pemain dengan bayaran termahal di Inggris. Neville pun yakin masih akan ada pemain bintang yang datang ke Old Trafford di akhir musim ini, berkat kucuran dana dari Ed Woodward.

"Ada pembicaraan yang serius mengenai investasi pada skuat di musim panas mendatang," tutur Neville menurut laporan yang dilansir oleh talkSPORT.

"Ed Woodward sudah menyampaikan pidatonya pada para pemegang saham beberapa minggu lalu dan menyebut bahwa ada dana dalam jumlah besar yang akan dibelanjakan untuk membantu Manchester United memperkuat tim dan menambah kekuatan dari pemain yang sudah ada," pungkasnya. [initial]

 (talk/rer)