Negredo Pergi, Falcao Milik City

Negredo Pergi, Falcao Milik City
Falcao. (c) AFP
Bola.net - Manchester City dikabarkan tengah bersiap untuk menyambut kedatangan bomber asal Kolombia, Radamel Falcao, ke Etihad Stadium. Ia akan membela The Citizen untuk menggantikan Alvaro Negredo yang disebut bakal hengkang ke Real Madrid.

Sebelumnya, Falcao memang dikabarkan bakal hengkang dari AS Monaco dan kemudian dikait-kaitkan dengan sejumlah klub elit seperti Real Madrid, Arsenal dan Juventus.

Namun, menurut laporan Daily Star, bomber 27 tahun itu bakal segera hijrah ke Etihad dan membela The Citizen. Falcao sendiri datang ke klub jawara Liga Inggris musim lalu itu untuk menggantikan Negerdo yang justru bakal pindah ke Madrid.

Los Blancos sendiri sebelumnya disebut ngebet ingin mendatangkan Falcao. Namun, mereka akhirnya dikabarkan mengalihkan bidikannya ke Negredo. Sebab, mereka menilai pemain asal Spanyol itu memiliki bandrol lebih murah ketimbang Falcao. [initial]

  (ds/dim)