
Bola.net - - Agen Mesut Ozil, Erkut Sogut, mengungkap bahwa negosiasi kontrak dengan tengah berjalan positif.
Kontrak pemain Jerman di Emirates akan habis musim panas mendatang, dan ia belakangan disebut diminati oleh Manchester United dan Barcelona.
Meski Ozil bisa pergi dengan gratis dan melakukan negosiasi dengan klub lain di Januari, hingga kini Arsenal masih belum memberikan penawaran kontrak baru pada sang pemain.
Disebutkan bahwa Gunners masih ingin mempertahankan Ozil, yang kabarnya juga siap terus mengabdi di Emirates, berbeda dengan Alexis Sanchez yang memang berniat hengkang.
Besiktas juga sempat dikaitkan dengan mantan bintang Real Madrid, namun agen Ozil menegaskan bahwa untuk saat ini kliennya masih ingin terus melanjutkan karir di Premier League.
Mesut Ozil
Sogut mengatakan di Fanatik: "Mesut senang mendengar Besiktas tertarik padanya, namun demikian, tidak ada proposal yang masuk ke kami."
"Bahkan jika itu terjadi, dia masih ingin bermain di Premier League setidaknya dua atau tiga tahun ke depan. Kontak kami dengan Arsenal terus berlanjut dan kami bergerak ke arah yang positif."
Advertisement
Berita Terkait
-
Piala Dunia 11 Oktober 2017 23:33
-
Liga Inggris 11 Oktober 2017 20:02
-
Liga Inggris 11 Oktober 2017 15:28
-
Liga Inggris 11 Oktober 2017 14:45
-
Liga Inggris 11 Oktober 2017 14:20
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 02:10
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:47
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:42
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:35
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:25
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:18
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...