Nego Kontrak Macet, Manchester United Tempel Ketat Franck Kessie

Nego Kontrak Macet, Manchester United Tempel Ketat Franck Kessie
Pemain AC Milan, Franck Kessie (c) AP Photo

Bola.net - Sebuah sinyal bahaya datang bagi AC Milan. Gelandang mereka, Franck Kessie dilaporkan tengah ditempel ketat oleh Manchester United.

Gelandang 24 tahun itu bisa dikatakan sosok yang sentral di skuat AC Milan. Tiga musim terakhir ia menjadi pilar yang kokoh di lini tengah Il Diavolo Rosso.

Namun pemain Timnas Pantai Gading ini saat ini tengah menimbulkan banyak spekulasi. Karena ia sejauh ini masih belum mau meneken kontrak baru, padahal kontraknya akan habis di tahun depan.

Calciomercato mengklaim bahwa kans Kessie untuk cabut dari Milan semakin besar. Karena Manchester United dilaporkan tengah menempel ketat sang gelandang.

Simak kondisi transfer Kessie di bawah ini.

1 dari 3 halaman

Butuh Gelandang

Laporan itu mengklaim bahwa Manchester United memproyeksikan Kessie sebagai jendral lini tengah mereka yang baru.

Ini dikarenakan Paul Pogba dilaporkan akan cabut dari MU. Ssang gelandang hingga saat ini masih belum mau meneken kontrak baru di Old Trafford.

Itulah mengapa Kessie dibidik MU untuk menjadi pengganti Pogba karena karakteristik permainan mereka yang mirip.

2 dari 3 halaman

Tempel Ketat

Menurut laporan yang sama, MU saat ini intens berkomunikasi dengan agen Kessie.

Mereka dilaporkan sudah mengutarakan ketertarikan mereka untuk merekrut sang gelandang. Mereka bahkan dilaporkan memberikan jaminan bermain untuk sang gelandang.

Tidak hanya itu, MU siap memenuhi permintaan gaji Kessie yang saat ini jadi kendala ia memperpanjang kontrak di AC Milan.